Post Page Advertisement [Top]

 



TMNews |
Pasaman (SUMBAR) -- Sebelum melakukan Kunjungan kerja Bupati Pasaman Sabar AS beserta rombongan ke  Kecamatan Duo Koto , diawali dengan sholat subuh berjamaah di masjid Al Hijrah kampung belimbing Nagari Panti kec Panti,  jumat 12 juli 2024.

Kehadiran orang nomor satu di Pasaman dimasjid tersebut,  sempat membuat jamaah dan pengurus masjid kaget , disampaikan salah seorang jamaah masjid tersebut yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, " Kami sangat kaget dan heran ,seorang Bupati bisa hadir di masjid ini,  sejauh ini belum pernah pejabat datang ke masjid ini, apa lagi seorang Bupati,  kita salut ,haru dan bangga terhadap Bapak Sabar AS, yang masih menyempatkan diri sholat subuh berjamaah di masjid kampung kami, terima kasih pada pak bupati,  ucapnya.

Bupati Sabar AS sambil bincang bincang dengan jamaah dan pengurus masjid menyebutkan,  Kita berharap, masjid terus kita ramaikan di setiap waktu sholat,  termasuk dengan mengadakan pengajian.

Selain itu,  sesuai dengan salah satu program Pemerintah daerah yaitu Pasaman berimtaq, dimana perogres pelaksanaan Program “Pasaman Berimtaq”dengan melaksanakan Gerakan Tahfiz, Gerakan Magrib Mengaji, Gerakan Subuh Berjamaah dan Toharoh Masjid, Gerakan  Berimtaq di Sekolah. dan dusamping itu kita juga melaksanakan Kegiatan safari subuh dan safari jumat yang melibatkan seluruh jajaran ASN termasuk di kecamatan dan di Nagari, jelas Sabar.

Dalam hal ini,  Insya Allah rekrutmen pendidik/guru Tahfiz yang sekarang berjumlah 24 orang akan kembali ditambah pada tahun 2024 menjadi 62 orang sesuai jumlah Nagari, yang didanai dari APBD Kab Pasaman dengan gaji per orang per bulan Rp 2,5 juta. ungkap Sabar AS.
(TIM)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]

Segenap wartawan & wartawati, Komisaris serta pemimpin Redaksi Trimatranews turut berduka cita atas bencana erupsi gunung Merapi Sumbar






.




Selamat datang di Cp 085319070835