Post Page Advertisement [Top]

 
TMNews | Padang (SUMBAR) -- Rektor Unidha Prof. Dr. Novesar Jamarun, MS. Menyampaikan bahwa mahasiswa semester baru dengan penuh antusiasme, dan pelaksanaan perkuliahan pada minggu pertama serta kedua berlangsung dengan sangat baik dan lancar. Menurut laporan resmi dari pihak akademik, tingkat kehadiran dosen dan mahasiswa mencapai angka yang sangat memuaskan, yaitu 95%. Angka ini menjadi indikator penting yang mencerminkan tingginya tingkat kedisiplinan, tanggung jawab, serta komitmen seluruh civitas akademika Unidha dalam menjalankan kegiatan perkuliahan sesuai dengan jadwal yang telah direncanakan. 

Tidak hanya menandakan keberhasilan dalam aspek kehadiran, hasil ini juga menjadi bukti kuat bahwa semua pihak di Unidha baik dosen, tendik maupun mahasiswa sungguh-sungguh berusaha untuk menjaga kualitas pembelajaran dan memaksimalkan proses akademik di semester ini.

Rektor Unidha, Prof. Dr. Novesar Jamarun, M.S., mengapresiasi disiplin yang ditunjukkan oleh para dosen dan mahasiswa. “Kami sangat bangga dengan hasil yang ditunjukkan dalam dua minggu pertama ini. Tingkat kehadiran yang tinggi menunjukkan komitmen yang kuat dari seluruh pihak dalam menjaga kualitas pembelajaran di Unidha.Kami berharap tren positif ini dapat terus dipertahankan hingga akhir semester,” ungkap Prof. Novesar.

Wakil Rektor I Unidha Tesri Maidaliza, S.Si., M.Sc., turut memberikan apresiasi terhadap semangat yang ditunjukkan. “Kehadiran tinggi ini merupakan indikator awal yang baik. Kami sangat berterima kasih kepada dosen yang telah mempersiapkan materi dengan baik dan mahasiswa yang mengikuti kuliah dengan antusiasme. Semoga ini menjadi awal yang baik untuk mencapai target akademik dan kurikuler yang telah dirancang,” kata Tesri Maidaliza.

Dengan hasil yang positif ini, Unidha berharap agar perkuliahan di minggu-minggu berikutnya dapat terus berjalan dengan lancar, produktif, dan penuh semangat. Kuliah ini juga tetap dilaksanakan dengan menjaga penerapan protokol kesehatan yang ketat, demi kesehatan dan keselamatan seluruh civitas akademika.(Zul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]

Segenap wartawan & wartawati, Komisaris serta pemimpin Redaksi Trimatranews turut berduka cita atas bencana erupsi gunung Merapi Sumbar






.




Selamat datang di Cp 085319070835